Dan berikut sibatakjalanjalan akan membagikan kepada teman-teman sekalian bagaimana anda dapat menghasilkan uang dengan hanya menggunakan
aplikasi gratis yang dapat diunduh melalui appstore dan playstore.
|
Halaman depan canva.com |
Download Canva
Canva merupakan suatu perangkat digital / platform gratis yang dapat digunakan untuk melakukan desain grafis baik untuk media sosial, presentasi, poster, konten visual dan masih banyak lagi yang dapat teman-teman lakukan dengan aplikasi asal Sydney, Australia . Canva sendiri sudah berdiri sejak tahun 2013 dan didirikan oleh Cliff Obrecht, Melanie Perkins, Cameron Adams.
- Teman-teman dapat mengunjungi situs canva di canva.com atau unduh melalui app store dan play store.
- Pilih sign up dan lengkapi data diri anda, kamu juga bisa langsung mendaftarkan diri dengan menggunakan akun google, facebook dan email lainnya
- Dan sekarang anda sudah memiliki akun canva dan dapat menghasilkan uang
Cara menghasilkan uang dengan aplikasi canva baik untuk pemula dan pelajar dapat anda mulai dengan mengikuti tutorial berikut :
|
Canva creator |
1. Buatlah template canva yang dapat anda tiru amati dan modifikasi melalui dashboard template saat membuat akun canva dan menjualnya di situs Etsy, creativemarket, dan situs-situs desain lainnya. Template-template yang dapat teman-teman hasilkan bisa beragam macamnya. Kamu bisa memulai dengan membuat template postingan sosial media, kartu ucapan selamat hari natal, idulfitri, imlek dan hari perayaan lainnya. Dan tahukah anda teman-teman sibatakjalanjalan ? rentang harga untuk template-template ini ada di harga $20 hingga $50 dollar per templatenya, atau jika dirupiahkan maka ada di harga 250 ribu hingga 600 ribu lebih. Wow... cukup memberikan peluang dan referensi bukan untuk teman-teman pemula dan pelajar dalam menghasilkan dan mendapatkan penghasilan bulanan dari aplikasi gratis canva.
|
Canva contributor |
2. Cara kedua untuk dapat menghasilkan dan mendapatkan penghasilan bulanan untuk pemula dan pelajar dapat bergabung dengan menjadi "Canva Contributor atau Canva Creator". Selain dapat menghasilkan template untuk dapat dijual di situs-situs desain lainnya, teman-teman dapat bergabung untuk dapat penghasilan langsung dari canva menjadi canva creator dan canva contributor. Di canva creator kita dapat membuat template dan setelah kemudian ada yang menggunakan template yang anda buat maka anda akan mendapatkan royalti. Untuk canva contributor, teman-teman dapat mengupload element-element ke canva seperti foto, grafik, video, audio dan element perangkat lunak lainnya yang juga jika ada orang lain menggunakannya, maka anda bisa mendapat royalti.
Dan masih banyak lagi cara-cara yang dapat teman-teman gunakan untuk mendapatkan penghasilan dari internet. Tetap kunjungi sibatakjalanjalan.com untuk info terbarunya.