Review Tenda Camping Terbaik untuk 2 sampai 5 orang

Review Tenda Camping 2023

Tenda merupakan tempat pelindung yang berupa lembaran kain atau plastik dan lainnya yang melekat pada tiang dan atau diikat dengan tali pendukung. Ada tenda yang di khususkan hanya dapat berdiri diatas tanah dan ada tenda uang bisa menggantung di pohon.

Jenis Tenda Camping
Kesalahpahaman mengenai tenda camping dan tenda dome sering terjadi. Ada yang mengansumsikan bahwa tenda dome adalah tenda camping benar dan hal itu memanglah benar, namun tenda camping tidak selalu merupakan tenda dome. 

Baca juga :

Dan berikut 5 jenis tenda camping yang ada di pasaran:
  • Tenda Dome
    Tenda dome memiliki kapasitas 6-7 anak atau 4-5 orang dewasa. Bahan dan bobot yang digunakan pada tenda dome lebih ringan dan mudah dibawa travelling dan anti hujan badai karena dapat melindungi tidak hanya dari atas, namun juga dari bawah dengan alas dan matras kecil. Jenis dome ini sibatakjalanjalan sarankan hanya untuk tenda camping 4 orang saja, agar lebih nyaman.

  • Tenda Geodesic
    Jika membutuhkan ruangan lebih luas dan cukup menampung tenda camping sebanyak 6 orang, jenis tenda Geodesic bisa menjadi pilihan tenda elegan, mewah dan menawan. Beberapa pilihan dari tenda geodesic bisa dipasang ac, meja, kursi dan fasilitas lain, untuk kamu yang bertubuh jangkung sibatakjalanjalan mereferensikan memilih tenda geodesic.

  • Tenda Peleton
    Tenda peleton atau tenda serbaguna merupakan tenda dengan kapasitas 30 hingga 50 orang, tenda ini sering digunakan bagi teman-teman TNI, Organisasi Kemanusiaan dan acara Jambore nasional (anak-anak pramuka) . Bentuk tenda yang kokoh dan luas menjamin bahwa tenda ini benar-benar anti badai.

  • Tenda Ridge
    Disebut juga Ridge Tent Single yang adalah tenda camping untuk satu orang yang dirancang khusus dengan dudukan kaki-kaki agar anda dapat tidur dengan tenang dan nyaman tanpa harus langsung beralaskan tanah. Terbebas dari bebatuan, tanah yang lembab dan berlumpur, serangga dan ular.
    Jika pembaca adalah seorang solo traveller, jadikan tenda ridge/tidge tent single sebagai peralatan utama perjalanan travelling kamu.

  • Tenda Tunnel
    Selain tenda pleton, tenda tunnel akan  menjadi pilihan untuk acara camping yang melibatkan banyak orang/teman. Bentuk dari tenda tunnel ini memanjang seperti terowongan, memiliki ukuran yang besar, dan berat. Pastikan teman sibatakjalanjalan membaca aturan dan teknik pasang tenda tunnel yang baik ya sebelum memutuskan memilih tenda ini.
Dan berikut akan sibatakjalanjalan rinci tenda camping dengan harga terbaik, baik yang dapat digunakan untuk tenda camping 4 orang, tenda camping 5 orang, tenda camping 6 orang dari merek peralatan adventure pendaki gunung terkenal seperti Consina, Eiger dan lainnya.
Baca juga :

tenda camping consina magnum 5
Consina Magnum 5

1. Consina Magnum 5

Tenda camping Consina Magnum 5 terdiri dari 2 layer yakni outer dan inner berbahan polyester PU Coated untuk outer dan Polyester 170T PA 300 MM untuk bagian inner. Bahan polyester sudah cukup dikenal pada kalangan pendaki dan petualan alam sebagai bahan tahan air khususnya saat camping dengan cuaca yang tidak menentu, seperti hujan. Untuk ukuran tenda consina ini memiliki dimensi 210x240x134 sehingga akan cocok menjadi tenda camping berkapasitas 5 orang. Untuk bobotnya sendiri Consina Magnum 5 kurang lebih 3.9 kilogram.





2. Eiger Guardian 8P

Tenda camping Eiger Guardian 8P merupakan tenda camping yang dapat memuat lebih dari 6 orang. 8P dimaksudkan sebagai '8 Person' atau 8 orang, jadi dalam tenda ini bisa menampung hingga 8 orang. Sibatakjalanjalan sangat menyukai fungsi 2 lapisan pintu sebagai perlindungan dari masuknya serangga dan nyamuk yang sengaja nyasar ke tenda saat camping di gunung dan alam bebas. Panel atap dan dua jendela besar berfungsi sebagai ventilasi lengkap dengan seam taped agar air hujan tidak masuk. Dimensi tenda ini memiliki ukuran 270x390x00 cm.

tenda camping eiger guardian 8p
Eiger Guardian 8P




Hubungi kontak eiger untuk respon lebih cepat dan sampaikan pertanyaan juga permintaan dengan mengisi formulir


3. Rei R14Q 018

Ukuran dari tenda camping Rei R14Q 018 adalah 200x120x100 dengan berat 1.5 kg sehingga tidak terlalu membebani pengguna dan mudah dibawa ke berbagai medan petualangan alam bebas. Beberapa orang memilih tenda camping Rei karena kualitas dan harganya yang relatif cukup murah. Tenda ini dapat memberikan ruang gerak untuk 2 orang dengan satu layer perlindungan UV protected agar tidak terkena sinar matahari langsung yang dapat merusak kulit. Jahitan tenda Rei sibatakjalanjalan nilai juga rapi, tidak mudah sobek meski sudah digunakan bertahun-tahun.
Dari sisi ketahanan bahan polyester yang digunakan juga tahan air dan meski saat terkena hujan/air mengeringkannya pun cukup mudah.

tenda camping rei r14q 018
Rei R14Q 018
Kelebihan tenda camping Rei R14Q 018 :
  • Cukup ringan
  • Mudah dirakit dan disimpan
  • Memiliki bahan dasar yang kuat dan tahan lama

4. Chanodug FX 8950

Tenda camping Chanodug FX 8950 memiliki kelebihan lebih luas, waterproof/tahan akan air dan juga tahan angin. Dimensinya berukuran 550x300x198 dengan materoal inner 190 TOPA menggunakan 190 helai benang per inci berbahan polyamide dan pada bagian flysheet menggunakan 190T polyester spinning 2000 m. 

tenda camping chanodug fx 8950
Chanodug FX 8950
Tenda Chanodug FX 8950 dapat menahan air dengan jumlah yang cukup tinggi baik pada medan alam bebas, pegunungan dan kondisi ekstrim lainnya. Meski begitu tenda camping Chanodug merupakan tenda yang mudah kering.

5. Great Outdoor Java 4 Pro

Tenda camping Great Outdoor Java 4 Pro memiliki ciri warna kuning/yellow dengan ukuran (100+210) x 240 x 130 cm dan berat 4.1. tenda camping yang cocok untuk 4 sampai 5 orang dapat bergerak bebas di dalam. 

tenda camping great outdoor java 4 pro
Great Outdoor Java 4 Pro
Pada bagian Flysheet menggunakan bahan 210T polyester ripstop PU2500MM seam taped, di Inner door menggunakan 190T polyester PA coated, Inner berbahan 190T polyester breathable, Floor berukuran 10×10 120g/m2 dan bahan polyethylene.

6. Bestway Monodome Pavillo X2

Tenda camping Bestway Monodome Pavillo X2 menggunakan bahan dengan material polyester dengan ukuran 205x145x100 dan berat 1.8 kilogram yang dapat menampung sebanyak 2 orang dapat bergerak bebas. Frame tenda ini dibuat dengan bahan fiber yang diyakini cukup kokoh dan pemasangan tenda pada saat berkemah dijamin bisa mudah dan cepat. 

tenda camping bestway monodome pavillo x2
Bestway Monodome Pavillo X2
Selain dengan kemampuan tenda camping Bestway yang tahan hujan dilengkapi pula pintu jaring untuk menjaga sirkulasi udara tetap teratur dan tidak pengap. Pintu jaring juga sebagai pelindung agar serangga tidak dapat masuk ke dalam tenda pada malam hari.

7. Quechua Arpenaz Family 5.2

Tenda camping Quechua Arpenaz Family 5.2 memungkinkan teman sibatakjalanjalan untuk melakukan camping bersama 5 orang, baik bersama teman atau keluarga (family). Tenda Quechua memiliki 2 kamar, dibagi atas 1 bagian untuk kapasitas 2 orang dan 1 lagi berkapasitas 3orang. Tenda ini juga memiliki ruang tamu dan dilindungi oleh serambi. 

tenda camping quechua arpenaz family 5 2
Quechua Arpenaz Family
Deskripsi lengkap Quechua Arpenaz Family 5.2 :
Jumlah muat Kapasitas: Ruang tamu tinggi 5 meter persegi dengan lembaran tanah. Kamar 210 x 210 cm dan 140 x 210 cm.
Cra Perakitan / pembongkaran yang mudah: Pitching sederhana: tiang dengan kode warna.
Kemampuan Pengurangan Panas: Atap berjajar di atas ruang tamu untuk ventilasi. Pembukaan depan kelambu.
Kemampuan Ketahanan Angin: Menolak angin hingga 50km / jam (Force 6): divalidasi dalam terowongan angin pada pelat berputar
Kemampuan Tahan Air: Diuji dalam keadaan hujan pada 200 mm air / jam / m² (hujan tropis) dan uji lapangan.

8. Opalus 2P Tunnel

Tenda camping Opalus 2P Tunnel memiliki kapasitas 2 orang dengan nama brand Naturehike, berwarna orange dengan tenda berbahan 210T Polyester, inner dengan bahan Polyester gauze dan tahan air pada 3000mm, berat tenda Opalus berkisar di 2.7 kilogram.

tenda camping opalus 2p tunnel
Opalus 2P Tunnel
Fitur lengkap produk tenda camping Opalus :
Kemampuan ultralight, cukup kuat, dan tidak mudah sobek
Tahan angin & air sampai 3000MM
Cara pemasangan pole tenda dari luar
Ruang tidur yang memanjang, cocok digunakan orang yang tinggi
Bagian dalam berbahan jaring agar tenda lebih ringan & berfungsi sebagai penahan serangga
Outer flysheet di bagian kaki dapat dilipat keatas untuk ventilasi saat siang hari
Teras yang luas untuk memasak saat hujan/meletakkan barang bawaan (sepatu, kompor, carrier, dll), maupun sebagai ruang kumpul yang dilengkapi dengan 2 pintu di sisi kanan & kiri
2 jendela di bagian depan & belakang
Pouch kecil di kiri & kanan pintu kamar tidur untuk barang berharga
Hook di langitlangit tenda untuk menggantung lampu camping (Sunrei NOX, Sunrei CCSE)
Pengait tambahan di sebelah pintu untuk menggulung tirai teras saat terbuka
8 titik pengikatan Wind rope di pohon/pasak agar kuat terhadap angin kencang
Buckle premium dari aluminium alloy
Tali tenda berbahan nylon reflective agar terlihat pada malam hari

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url