Redmi 9T Spesifikasi Handphone Gaming Sejutaan Spesifikasi Gahar

Spesifikasi Redmi 9T


Redmi 9T merupakan ponsel yang masih berada di kalangan keluarga Xiaomi dan spesifikasinya sangat mirip dengan POCO M3. Tanggal Rilis Redmi 9T sendiri dirilis pada bulan Januari 2021 dengan variasi RAM 4GB, dan 6GB. Dimana untuk varian internalnya pun terbagi atas memori internal 64GB dan 128GB. Sebagai handphone gaming Redmi 9T dibekali dengan baterai Li-Po 6.000 mAh.
handphone gaming redmi 9t
Spesifikasi Redmi 9T

8 Kelebihan Redmi 9T

1. Chipset Redmi 9T

Redmi 9T dilengkapi dengan teknologi chipset Qualcomm Snapdragon 662 yang memang telah teruji pada mobilitas multitasking tanpa lag. Sehingga pada pengujian benchmark dihasilkan nilai 177.904 di AnTuTu v8. Beberapa games yang menjadi rekomendasi penulis sibatakjalanjalan seperti Mobile Legends, League of Legends dan Call of Duty cukup lancar dimainkan pada Redmi 9T.

qualcomm snapdragon 662
Qualcomm Snapdragon

2. Baterai 6.000 mAh

Pada umumnya masih sering ditemukan kapasitas baterai pada handphone-handphone redmi dengan 5.000 mAh dan Redmi 9T berada di atas rata-rata ponsel Redmi pada umumnya. Adapun kemampuan Redmi 9T diklaim mampu memainkan permainan game hingga 14 jam lamanya.

3. Fast Charging dan Reverse Charging

Handphone-handphone yang teman-teman sibatakjalanjalan pada umumnya temukan adalah ponsel dengan kemampuan fast charging dimana pengisian daya yang dilakukan bisa sangat cepat, dan seakan tidak mau kalah dengan teknologi ponsel keluaran sebelumnya, pada Redmi 9T diberikan pula kemampuan Reverse Charging atau fungsinya sama seperti power bank yang dapat mengisi daya ponsel lain.

4. Kamera 48MP dengan Ultrawide

Sebelumnya sibatakjalanjalan sudah membahas mengenai POCO M3 yang memiliki kelemahan pada tidak maksimalnya fungsi dari kamera 48 MP. Dan pada Redmi 9T fungsi kamera tersebut sudah dimaksimalkan.

kamera ponsel redmi 9t
Rear camera/kamera belakang Redmi 9T

5. Dual Speaker

Sebagai penikmat gaming dengan experience suara yang menggelegar dan pasti, tentu ini merupakan salah satu kelebihan yang dimiliki oleh Redmi 9T. Namun bagi teman-teman sibatakjalanjalan yang lain bisa saja ini hanya fungsi biasa saja.

6. Desain Redmi 9T

Dari segi arsitektur bodi ponsel, Redmi 9T merupakan golongan handphone yang cukup nyaman untuk digenggam, terdapat beberapa pilihan warna yang unik pula.

7. Tahan Air

Redmi 9T telah dilengkapi dengan kemampuan tahan akan cipratan air dan memang ini salah satu fungsi yang tidak terlalu diperhatikan orang lain, namun bagi penulis sibatakjalanjalan kemampuan tahan air merupakan kelebihan yang harus dipandang sebagai kelebihan pada Redmi 9T.

fitur dan kemampuan xiaomi redmi 9t
Redmi 9T tahan air dan bebas sidik jari

8. Redmi 9T sensor Sidik Jari Samping

Salah satu arsitektur Redmi 9T yang membuatnya cukup unik adalah bahwa sensor sidik jari handphone gaming sejutaan ini berada di samping ponsel dan menyatu dengan tombol power sehingga nyaman untuk digenggam.

Cek harga Redmi 9T di Shopee


Kekurangan Redmi 9T

1. Tingkat kecerahan pada Layar Redmi 9T

Redmi 9T sudah memiliki spesifikasi layar IPS 6,53 inci dan resolusi 2340 x 1080 namun tampilan layar ponsel Redmi 9T tidak cukup bagus di luar ruangan, dan salah satu kekurangan yang sibatakjalanjalan perhatikan adalah fitur refresh rate 90Hz yang seharusnya sudah dimiliki ponsel sekelas dengan Redmi 9T.

2. Masalah software MIUI 12

Tampilan antarmuka Redmi 9T denagn MIUI 12 dengan basis Android 12 ini cukup baik namun hal ini malah memberatkan dari sistem ponsel ini sendiri, sehingga sibatakjalanjalan rasakan ponsel Redmi 9T menjadi sedikit kurang maksimal.

Kisaran harga Redmi 9T untuk 4/64GB Rp 1.899.000 dan 6/128GB Rp 2.299.000.

Baca juga :

User Manual / User Guide Redmi 9T

User manual atau manual pengguna adalah sekumpulan dokumen intruksi yang berisi informasi teknis untuk memberikan bantuan kepada pengguna mengenai sistem peranti elektronik dari sisi hardware dan software hp gaming Redmi 9T.
Berdasarkan wikipedia, user guide/panduan pengguna adalah suatu dokumen komunikasi teknis yang bertujuan untuk memberikan bantuan penggunaan suatu sistem, terutama dikaitkan dengan peranti elektronik serta perangkat keras dan lunak komputer.
User manual/manual owner
download

Firmware Redmi 9T

Firmware merupakan perangkat terpadu yang terintegrasi dengan istilah yang mengacu kepada rutinitas perangkat lunak yang disimpan dalam RAM (random access memory).
Update Firmware/Firmware update adalah tindakan pembaharuan perangkat lunak terbaru (update) yang ada pada hardware, seperti meningkatkan performa sensitivitas touch screen dan fasilitas juga tampilan yang lebih menarik.
Download Firmware (Software Update)
download

Download Game Offline Redmi 9T
download

Baca juga : Xiaomi 13 Pro 5G
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url