Investasi Online Dan Rencana Jangka Panjang Bisnis Keuangan 2021 Terbaik

Bisnis Keuangan terbaik dengan Investasi Online tahun 2021 untuk Pemula

Investasi online merupakan salah satu proses penanaman model yang dapat digunakan sebuah perusahaan untuk mengembangkan bisnisnya dan juga sebagai cara mendapat keuntungan baik antara investor (pemodal investasi) dan bisnis usaha. Pada proses pengembangan sebuah badan usaha atau perusahaan StartUP dikenal juga sebagai ‘Fundraising’ atau proses mengumpulkan modal.

investasi online dan rencana jangka panjang bisnis keuangan 2021 terbaik


Investasi Online Terbaik di 2021

Beberapa pilihan investasi online di tahun 2021 ini ada beberapa macam, kembali kepada teman-teman sibatakjalanjalan yang akan menentukan bisnis online mana yang paling menguntungkan dan jenis bisnis apa yang mungkin teman-teman sukai. 


Tidak ada pilihan yang pasti yang dapat penulis berikan sebagai satu perusahaan yang akan menghasilkan keuntungan berlipat dan berlimpah, namun tentu sibatakjalanjalan akan membagikan beberapa info dan tips mengenai bisnis online dengan cara berinvestasi terbaik di 2021 juga kegunaan dari bisnis online tersebut .

1. Asuransi Jiwa

Asuransi jiwa yang kita kenal dahulu sangat erat kaintannya dengan kata ‘polis’ atau polis asuransi. Polis asuransi merupakan sebuah surat kontrak yang dapat digunakan sebagai bukti mengenai pengalihan resiko tertanggung (pengguna layanan) kepada penanggung (pihak asuransi).


Untuk menjadi pengguna layanan daripada polis asuransi kini sudah cukup mudah, karena kini telah tersedia aplikasi online dari StartUP ternama yang berfokus pada layanan polis asuransi. 
Mengenai keuntungan yang didapat dari menjadi pengguna polis asuransi nantinya tidak langsung dapat dilihat oleh mata teman-teman sibatakjalanjalan.com, namun menjadi anggota pemegang layanan dari sebuah polis asuransi akan sangat berguna apabila barang-barang yang telah di asuransi akan ditanggung nilai kerugiannya dari pihak asuransi, sehingga memperkecil kerugian dan menjadikan asset-aset berharga dimasa depan aman.

2. Deposito Berjangka

Hampir sama dengan keberadaan dari polis asuransi yang dahulu teman-teman kenal harus dikunjungi secara langsung/offline untuk menjadi salah satu pengguna dan anggota layanan deposito berjangka.
Seiring perkembangan zaman, membuat bank-bank konvensional yang kita kenal dahulu menjadi lebih canggih pada masa kini oleh karena telah berkembang dan terus memperbaiki layanannya hingga sekarang sudah beralih ke layanan online.

Melakukan cek saldo dapat digunakan dengan aplikasi, melakukan transfer kepada pengguna antar bankpun dapat digunakan dengan aplikasi secara mudahnya.

Deposito berjangka menjadi pilihan bisnis online di tahun 2021 ini oleh karena memang masih sangat memungkinkan untuk mendapatkan keuntungan di masa depan dengan cara mendepositkan uang milik teman-teman sibatakjalanjalan.

Deposito berjangka dapat menyeluruh ke semua aspek masyarakat, selama dana yang telah disimpan/didepositokan tidak diambil dalam tenggat waktu yang telah ditentukan, tentu akan menghasilkan keuntungan, namun bila memilih mengambil dana dengan waktu sebelum dari yang disepakati, teman-teman sibatakjalanjalan akan terkena denda.

3. Emas

Apakah investasi emas secara online masih menguntungkan ? Lalu bagaimana cara investasi emas secara online ?

Seperti yang kita ketahui bahwa emas memiliki wujud fisik dan dapat disimpan secara berkala baik dalam lemari penyimpanan atau tempat-tempat tersembunyi yang tidak diketahui oleh orang lain, namun bagaimana dengan investasi emas dengan cara online ? teman-teman tidak memegang emas dan bagaimana teman-teman yakin telah berinvestas dengan aman ?

Investasi emas masa kini di tahun 2021 adalah dengan adanya kesepakatan antar pembeli dan juga pihak penjual. Beberapa StartUP terpecaya untuk investasi emas secara online dan aman tentu telah terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan) sehingga investasi emas secara online adalah aman.

4. Peer to Peer (P2P) Lending

Salah satu jenis investasi online terbaik di tahun 2021 adalah investasi bisnis online dengan cara Peer to Peer Lending. Oleh karena Peer to Peer Lending memberikan pengembalian yang cukup besar, dapat berkisar antara 14 hingga 20% per tahunnya, bahkan lebih tinggi dari investasi bisnis online pada bunga deposito.

Pada Peer to Peer Lending pihak investor yang memiliki modal akan bertemu dengan peminjam yang membutuhkan modal.

Meski Peer to Peer Lending merupakan bisnis investasi online terbaik 2021, perlu teman-teman sibatakjalanjalan perhatikan legalitas dan pihak pemberi dari Peer to Peer Lending tersebut. Meski telah di awasi oleh OJK, masih banyak perusahaan Peer to Peer Lending illegal yang memanfaatkan momentum kelemahan dari cara bisnis online Peer to Peer Lending di tahun 2021 .

5. Properti

Binis online dengan cara berinvestasi pada bidang usaha property tidaklah 100% online seperti jenis bisnis online yang telah sibatakjalanjalan bagikan sebelumnya. Bisnis properti dari zaman dahulu hingga sekarang masih relative sama. 

Yaitu dengan cara membeli tanah, membangun properti dan menjualnya dengan harga tinggi, atau dengan menyewakan properti tersebut. Dan disinilah bisnis online Properti berjalan, yaitu saat teman-teman sibatakjalanjalan menggunakan teknologi layanan seperti e-commerce dan sosial media untuk mempromosikan dan menjual properti teman-teman miliki.

6. Reksadana

Berinvestasi pada reksadana dapat menjadi salah satu cara berinvestasi terbaik untuk pemula. Tidak terlalu menuntut agar modal yang akan diinvestasikan berada pada nilai jutaan bahkan milyaran, dengan hanya modal Rp 50.000 (lima puluh ribu rupiah) di tahun 2021 ini, teman-teman dapat berinvestasi secara online di reksadana. Penulis masih yakin bahwa kesempatan untuk berinvestasi di reksadana masih akan dan sangat terbuka bagi teman-teman pemula untuk mulai berinvestasi pada tahun 2021 ini.

7. Saham

Berinvestasi pada saham dan keuntungan yang didapat dari investasi pada instrument saham bisa jadi sangat menggiurkan, namun penting teman-teman sibatakjalanjalan ketahui bahwa berinvestasi secara online pada penanaman modal sangat tidak penulis anjurkan bagi teman-teman yang masih pemula. 

Menurut pendapat penulis berinvestasi online di bisnis pasar saham cukup rumit dan membutuhkan usaha lebih, tapi bukan berarti penulis melarang, teman-teman dapat mulai berinvestasi dan mencoba untuk mendapat pengalaman saat berinvestasi di bisnis online pasar modal/penanaman saham.


Aplikasi investasi online terbaik 2021 dengan Modal Kecil

Lalu bagaimana apabila teman-teman pemula ingin berinvestasi secara aman dengan pihak terpercaya di Indonesia tahun 2021 ini ?
Yang pasti adalah, saran penulis untuk teman-teman sibatakjalanjalan terlebih dahulu berinvestasi dengan bijak dan terus mencari info tentang aplikasi apa saja yang telah terdaftar pada OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dan bagaimana proses investasi online tahun 2021 ini pada aplikasi tersebut.

Tidak selalu berinvestasi dengan modal besar menghasilkan modal yang besar juga, dan juga sebaliknya. Investor pemula dengan modal kecil dapat menghasilkan keuntungan dengan aplikasi investasi saham bukan dengan modal tebak-tebakan saja, tetaplah mencari info.

Beberapa Aplikasi investasi online di bawah ini bukan aplikasi investasi online terbaik sepanjang masa, namun dapat menjadi alternative pilihan apabila teman-teman sedang dan ingin berinvestasi online secara aman, halal dan terpercaya.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url