15+ Foto Sejarah PADANG LAWAS Berwarna
Foto Sejarah Padang Lawas
Padang Lawas
Selamat datang kembali di artikel SibatakJalanJalan yang terkhusus untuk kali ini akan membahas tempat yang berada di bagian selatan dari Provinsi Sumatera Utara.SibatakJalanJalan.com rasa sudah cukup untuk sebagai pembuka artikel kita kali ini. Dan jangan lupa untuk berkomentar, subscribe akun instagram-twitter-tumblr-youtube dan halaman Facebook sibatakjalanjalan.com ya teman-teman.
Foto 1, Seorang
wanita di Padang Lawas
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar tahun
1890.
TENTANG Bagaimana Proses foto hitam-putih menjadi berwarna !
Foto 2, ‘Biara Bahal’
bagian reruntuhan kuil Buddha di Padanglawas dengan usia lebih dari 9 Abad.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1920. Biara Bahal atau dikenal juga sebagai Biaro Bahal, Candi
Bahal atau juga dengan Candi Portibi. Teman-teman dapat
menyebut salah satu dari tempat tersebut dan objek tersebut ada di satu tempat
di lokasi Desa Bahal, Kecamatan Padang Bolak, Portini, Padang Lawas,
Sumatera Utara .
Teman-teman dapat berkunjung langsung ke tempat ini yang
memiliki jarak tempuh lebih kurang 3 jam dari Padang Sidempuan dan 400 KM
(kilometer) dari Kota Medan.
Diketahui bahwa Candi/Biara ini merupakan
bangunan bersejarah dari abad ke-11 yang berhubungan dengan Kerajaan Panai di pesisir Selat
Malaka dan dahulu ditaklukan dan menjadi bagian dari Mandala Sriwijaya. Untuk bahan bangunannya sendiri terbuat dari
bahan bata merah.
Foto 3, Sisa-sisa
peninggalan Buddha kuno di ‘Reuzenvlakte’ dekat Padang Lawas.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1920. ‘Reuzenvlakte’
sendiri merupakan penamaan tempat dari dokumentasi Belanda. Penulis tidak yakin
tempat tersebut dimana, mungkin teman-teman pembaca sibatakjalanjalan.com ada
yang tahu ?
Foto 4, Peralatan-peralatan
yang digunakan saat diperjalanan, dari Padang Lawas dan Sipirok.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1930.
Foto 5, Biara/Candi
tampak dari jauh.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1923.
Foto 6, Kala musim
kemarau dan air masih tetap terlihat di Sungai Barumun.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1927. Sungai Barumun bermata air di Siraisan, Kabupaten Padang
Lawas .
Foto 7, Peta Padang
Lawas di tahun 1889-1891.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1931. Pemetaan ini dilakukan
oleh Biro Topografi di Batavia/Jakarta dan dikeluarkan pada Semester ke-2.
Foto 8, Jalan ke Huta
Raja Tinggi melalui Bah Peolong.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1934.
Huta Raja Tinggi merupakan salah satu Kecamatan yang berada
di Kabupaten Padang Lawas. Namun
penulis sibatakjalanjalan.com belum benar-benar mengetahui lokasi dari Huta
Raja Tinggi.
Foto 9, Mobil seberat
satu ton yang akan diseberangkan di Batang Panei
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1935.
Batang Panei adalah salah satu desa yang berada di Kecamatan
Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara, Provinsi Sumatera Utara.
Foto 10, Jalan menuju
Padang Lawas.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1935.
Foto 11, Jalan menuju
Padang Lawas 2.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1935.
Foto 12, Lingkungan
disekitar Padang Lawas.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1935-1939.
Foto 13, Salah satu
akses masuk menuju daerah Portibi.
Deskripsi : Foto ini diambil sekitar
tahun 1936-1939.
Foto 14, Pasar
Sibuhuan.
Deskripsi : Foto ini diambil dengan
tahun yang belum terkonfirmasi. Sibubuhan atau yang sering disebut sebagai Pasar Sibubuhan merupakan pusat
pemerintahan di Kabupaten Padang Lawas, Provinsi Sumatera Utara.
Foto 15, Penjual
sabun di Pasar Sibubuhan.
Deskripsi : Foto ini diambil dengan
tahun yang belum terkonfirmasi. Sibubuhan atau yang sering disebut sebagai Pasar Sibubuhan merupakan pusat
pemerintahan di Kabupaten Padang Lawas, Provinsi Sumatera Utara.
Foto 16, Satu dari
dua patung Pangulubalang di Gariang, Padang Lawas.
Deskripsi : Foto ini diambil dengan
tahun yang belum terkonfirmasi.
Gariang merupakan salah satu desa yang
berada di Kecamatan Padang Bolak Julu, Kabupaten Padang Lawas Utara,
Provinsi Sumatera Utara.
Demikian artikel sibatakjalanjalan.com kali ini tentang 15+ Foto Sejarah PADANG LAWAS Berwarna , jangan lupa untuk berkomentar, subscribe akun instagram-twitter-tumblr-youtube dan halaman Facebook sibatakjalanjalan.com ya teman-teman.
HORASSS...!!!