31 Destinasi Wisata di Kabupaten Deli Serdang Informasi Lengkap dengan Alamat Bagian Pertama

Sebelum menjadi sebuah kabupaten yang berada di bawah pemerintahan Indonesia, bernama Kabupaten Deli Serdang. Wilayah Deli Serdang sudah lama memiliki sistem pemerintahan bahkan sebelum Indonesia merdeka, nama daerah ini diambil dari dua kerajaan sebelumnya. Yaitu adalah Kerajaan  Deli dan Kerajaan Serdang ? Mengapa begitu ?

Oke, sebelum SibatakJalanjalan menjawab pertanyaan teman-teman sekalian mengenai Destinasi Wisata di Kabupaten Deli Serdang SibatakJalanJalan.com ingin terus mengingatkan teman-teman pembaca setia SibatakJalanJalan untuk mendukung penulis dan developer dengan cara SHARE/BERBAGI dan SUBSCRIBE/BERLANGGANAN dan dapatkan pemberitahuan mengenai artikel terbaru dari situs kecintaan dan kebanggaan teman-teman sekalian, dimana lagi selain SibatakJalanJalan[dot]com ! .

istana maimun kesultanan deli serdang
Istana Maimun, Sumber gambar : instagram.com


Di wilayah yang dahulu disebut sebagai Kerajaan Deli dan Kerajaan Serdang ini  seperti SibatakJalanJalan sebutkan sebelumnya, bahwa kedua kerajaan  memiliki sistem pemerintahan Kerajaan yang dipimpin oleh seorang Sultan.

Kesultanan tersebut diantaranya adalah Kesultanan Deli yang berpusat di kota Medan dan Kesultanan Serdang berpusat di Perbaungan.

Adapun kemudian salah satu penduduk terbanyak di Kabupaten Deli Serdang saat ini terdiri dari Suku Melayu . Dibagi atas Melayu Deli dan Melayu Serdang

Dan kabar baiknya adalah Kabupaten Deli Serdang tidak menutup kemungkinan untuk suku-suku di luar Suku Melayu dapat menghuni wilayahnya. Saat ini Kabupaten Deli Serdang dihuni oleh penduduk dengan suku dan ras yang beragam. 

Seperti contohnya adalah Suku Bangsa Batak yang terdiri dari puak-puak Batak Karo, Batak Toba, Batak Simalungun

Dan suku diluar pulau Sumatera Utara serta mancanegara seperti Suku Jawa, Minang, Tionghoa, India dan lain sebagainya.

Jadi, dapat SibatakJalanJalan dan teman-teman simpulkan bahwa Kabupaten Deli ini sangat beragam ya, dan tentu kaya akan budaya.

Ngomong-ngomong tentang ‘kekayaan’, perlu SibatakJalanJalan tambahkan bahwa Kabupaten Deli Serdang sangat kaya akan sumber daya alam yang dikuantitaskan cukup besar.

SibatakJalanJalan meyakini perkembangan yang dilakukan hari ini, akan membawa perubahan positif di hari depan baik dari segi peluang nilai investasi juga SDM (Sumber Daya Manusia) yang sangat menjanjikan.

Wahhh... seru bangetkan teman-teman artikel pembuka Destinasi Wisata di Kabupaten Deli Serdang ini, namun tidak sampai disini. SibatakJalanJalan akan berbagi kepada teman-teman pembaca SibatakJalanJalan mengenai tempat-tempat yang kami rekomendasikan untuk teman-teman dapat nikmati dan tentu mengisi hari libur dengan bersenang-senang di Kabupaten Deli Sedang.

Untuk teman-teman yang kebetulan berada di Kota Medan namun ingin menikmati liburan di Kabupaten Deli Serdang, jarak tempuh yang anda lalui dari kota Medan hingga ke Kabupaten Deli Serdang hanya kurang lebih menghabiskan waktu 30-45 Menit.

    1.      Air Terjun Betala

air terjun betala sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Air Terjun Betala atau dikenal juga sebagai Air Terjun Indah

Jika teman-teman pembaca setia SibatakJalanJalan memperhatikan destinasi-destinasi wisata yang berhubungan dengan air terjun pada artikel SibatakJalanJalan sebelum dan sebelumnya, akan lebih sering menemukan bahwa lokasi air terjun berada di tempat-tempat yang membutuhkan tantangan dan perjuangan sendiri untuk dijangkau. 

Namun untuk Air Terjun Betala atau Air Terjun Indah yang lokasi alamat tepatnya berada di Desa Sarilaba Jahe Penen, Sibiru-biru, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara ini tepat berada di pinggir jalan, namun berbeda dengan Air Terjun Lae Pendaroh di Kabupaten Dairi, yang SibatakJalanJalan ingatkan agar jangan mendekati air terjun karena areanya termasuk licin dan berbatu. Tapi tetap teman-teman dapat nikmati keindahannya dari atas Jembatan Lae Pendaroh.

Untuk fasilitas, fasilitas yang dimiliki air terjun ini cukup lengkap dan bahkan pada hari akhir pekan dan hari libur, ramai pengunjung.
Dengan tinggi kurang lebih 25 meter dimana pula memiliki 3 tingkatan, pada waktu mentari bersinar dan terbiaskan oleh tebing cadas yang basah, di kanan dan kiri air terjun akan menghasilkan pantulan cahaya yang sangat menarik oleh mata.

    2.      Air Terjun Loknya dan Pemandian Alam Loknya

Loknya bukanlah suatu kata dalam bahasa Melayu, namun merupakan singkatan dari Lokasi Nyaman .

air terjun loknya dan pemandian alam loknya sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Sedikit unik dan menggelitik ? :D yaaa.. SibatakJalanJalanpun rasa begitu, namun bukan namanya saja yang marketingable namun tempat yang disebut dengan Loknya ini, instagramable juga loh teman-teman, dan pasti tentu nyamanable . Hihihi...

Tepat berada di alamat Desa Bandar Baru, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara . Lokasi Air terjun dan Pemandian Alam Loknya ini juga sangat memungkinkan bagi teman-teman pengendara sepeda motor dan mobil baik diantaranya jenis bus dan angkot untuk dapat dikunjungi bersama sanak keluarga.

Bagi teman-teman yang sibuk dengan kegiatan dan aktivitas di Kota Medan, disaat muncul rasa penat kala bekerja dalam ruangan ber-AC, suara bising klakson dan ramainya kota. Air Terjun dan Pemandian Alam Loknya dapat menjadi referensi teman-teman sekalian untuk dikunjungi sekedar melepas penat yang tidak jauh lokasinya dari Kota Medan.

Menikmati pemandangan hijau daun dari indahnya alam akan membuat hati tentram, dan tentu udara dingin yang segar dari Air Terjun dan Pemandian Alam Loknya akan mengalahkan ruangan ber-AC anda.

    3.      Air Terjun Pelangi Indah

air-terjun-pelangi-indah-sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com
Sebelumnya SibatakJalanJalan pernah cerita tentang Pantai Bunga yang Tidak Ada Bunganya di Kabupaten Batubara . Kali ini SibatakJalanJalan akan berbagi tentang Air Terjun Pelangi Indah yang memang ada pelanginya. 

Perlu teman-teman garis bawahi bahwa Air Terjun Pelangi memang ada pelanginya .
Kok Bisa ? Hehe... Tetap semangat ya teman-teman membaca artikelnya.

Jadi begini teman-teman, di Air Terjun Pelangi Indah memang teman-teman akan melihat pelangi di air terjun ini. Namun dengan keharusan bahwa, teman-teman HARUS berada di lokasi Air Terjun Pelangi Indah yang berada di alamat Desa Tanjung Timur, Kecamatan Sinembah Tanjung Muda Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara sebelum jam 7 pagi dan cuaca di hari itu cerah.

Mengapa di Air Terjun Pelangi Indah ada pelanginya ?

Secara ilmu pengetahuan alam dasar, pelangi yang kita bersama lihat pada umumnya di langit adalah hasil pantulan yang berasal dari air hujan yang kemudian kita mengenal kalimat “pelangi sehabis hujan” dan begitu pula dengan Air Terjun Pelangi Indah.
 
Tetapi pelangi tidak berasal dari air hujan melainkan terpantul dari curahan air terjun dan menghasilkan pendaran pelangi yang dapat terlihat oleh mata telanjang.

Jika teman-teman saat ini berada di kota Medan, teman-teman dapat mengunjungi Air Terjun Pelangi Indah yang berada 2,5 jam perjalanan hingga sampai ke Air Terjun Pelangi Indah.

    4.      Air Terjun Sampuren Putih

air terjun sampuren putih
Sumber gambar : instagram.com

Mungkin harusnya SibatakJalanJalan beri judul sebagai Sampuren Putih tanpa ada kata Air Terjunnya.

Mengapa ? 

Karena dalam bahasa Batak Karo yang juga merupakan puak suku Batak yang mendiami sekitaran Sampuren Putih ini,  kata Sampuren berarti Air Terjun

Sehingga apabila di terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar akan menjadi Air Terjun Air Terjun Putih. :D haha..

Namun karena sudah terlanjur di tulis dan dikenal Air Terjun Sampuren Putih, maka kita juga harus menyebutnya Air Terjun Sampuren Putih.

Berada di alamat Desa Cinta Rakyat/Bas Ukum, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara .

Dapat teman-teman kunjungi dari kota Medan dengan jarak tempuh kurang lebih 2 (dua) jam perjalanan.

Perjalanan menuju Air Terjun Sampuren Putih juga dilalui dengan perjalanan naik-turun juga tracking yang akan membuat teman-teman lupa akan kepenatan dan kesibukan pekerjaan di kota.

Berdasarkan informasi yang kami dapatkan bahwa Air Terjun Sampuren Putih diperkirakan memiliki 7 (tujuh) tingkat. Dimana pada saat teman-teman mengunjungi Air Terjun Sampuren Putih hanya terlihat tingkatan terakhir daripada Air Terjun Sampuren Putih.
Ketinggian tingkatan yang terakhir ini lebih kurang 3 (tiga) meter.

    5.      Air Terjun Tanjung Raja

air terjun tanjung raja sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Air Terjun Tanjung Raja dikenal juga sebagai Air Terjun Lau Lutih, hal ini disebabkan karena asal aliran air di Air Terjun Tanjung Raja berasal dari sungai Lau Lutih.

Berada sekitar kurang lebih 30 menit perjalanan jika teman-teman sedang berada di Danau Linting dan 2 jam perjalanan jika teman-teman tempuh dari Kota Medan.

Jika kebetulan teman-teman pembaca sedang ingin mencari tempat berfoto untuk prewedding dengan latar air terjun namun tidak ingin repot-repot harus tracking dan lokasinya mudah di jangkau dari jalan besar, maka SibatakJalanJalan merekomendasikan Air Terjun Tanjung Raja atau Air Terjun Lau Lutih ini sebagai pilihan.

Cukup menarik ? 

Langsung saja teman-teman dapat berkunjung ke alamat Desa Tanjung Raja, Kecamatan Sinembah Tanjung Muda Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara .

    6.      Air Terjun Telaga Dwi Warna


air terjun telaga dwi warna sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Tentu Air Terjun Telaga Dwi Warna tentu sudah sangat dikenal bagi pecinta travelling/jalan-jalan .
Dwi Warna disebutkan memang berarti air terjun ini memiliki dua warna/dwi (bahasa Sansekerta) . 

Yaitu berwarna biru dan putih keabu-abuan, namun penting SibatakJalanJalan jelaskan bahwa untuk teman-teman pembaca yang hendak akan melakukan travelling/jalan-jalan ke tempat wisata Air Terjun Telaga Dwi Warna Sibolangit agar lebih berhati-hati dalam berkunjung, baik dalam tata krama dengan masyarakat lingkungan setempat tambahan, pada kunjungan dikala hari-hari hujan.

Air Terjun Telaga Dwi Warna berlokasi di alamat Bandar Baru, Kec. Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara .

    7.      Arena Bermain Green Hill City


arena bermain green hill city sibatakjalanjalan

Jika kebetulan teman-teman sedang bersama keluarga dan pilihan-pilihan pada daftar sebelumnya kurang cocok untuk dijadikan destinasi wisata libur keluarga, maka SibatakJalanJalan dapat mereferensikan teman-teman untuk mengunjungi salah satu tempat yang dapat dijadikan destinasi wisata bersama. 

Yaitu adalah Arena Bermain Green Hill City yang berada di alamat Sikeben, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Selain sebagai tempat yang instagramable, di tempat yang bernama Arena Bermain Green Hill City ini memiliki 3 (tiga) macam tema permainan. Yaitu The Herritage, The Lost City dan Toon Town.

    8.      Armaya Wisata Alam


armaya wisata alam sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Belum cukup dengan taman bermain saja ?

Bagaimana bila teman-teman mencoba tempat wisata dengan banyak variasi namun dalam satu lingkup tempat wisata saja.
Contohnya destinasi wisata di Armaya Wisata Alam yang memiliki beragam hal yang dapat anda coba.

Dari pemandangan yang indah nan menyenangkan, spot olahraga, outbond, restoran, tempat foto preweding, kolam renang hingga jenis-jenis wisata alam seperti sungai, ada di kawasan Armaya Wisata Alam.

Hal ini dimungkinkan karena luas dari Armaya Wisata Alam memiliki total ukuran kurang lebih 11 hektar.

Jika teman-teman tertarik ingin mencoba bagaimana keseruan dan suasana Armaya Wisata Alam ini silahkan kunjungi di alamat Salam Tani, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara .

    9.      Bima Utomo Waterpark


bima utomo waterpark sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Dengan nama belakang yang dilengkapi dengan kata Waterpark sudah tentu teman-teman dapat membayangkan bagaimana gambaran dari destinasi wisata yang bernama Bima Utomo Waterpark ini.

Ya tentunya ada banyak kolam disana dan disini pada bagian-bagi dari tempat Bima Utomo Waterpark.
Memang pada umumnya pengunjung dari tempat wisata ini didominasi oleh para anak-anak dengan status pelajar, namun tentu terbuka untuk umum, juga dapat dijadikan sebagai referensi teman-teman sebagai tempat wisata bila nanti sedang piknik keluarga di hari libur.

Teman-teman bisa mengunjungi Bima Utomo Waterpark di alamat Jalan Ampera Pasar 6 Batang Jambu, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara .

    10.  Bumi Perkemahan Pramuka Sibolangit


bumi perkemahan pramuka sibolangit sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Tempat wisata ini sudah pasti tentu akrab dengan teman-teman yang menyukai aktivitas wisata camping/berkemah .

Bagi teman-teman yang masih kepo dengan Bumi Perkemahan Pramuka Sibolangit, mungkin muncul pertanyaan mengapa tempat ini begitu ramai didatangi oleh pengunjung dan mengapa saya harus mencobanya ?

Yang pertama tentu karena pemandangan hijaunya ya teman-teman, atau mungkin ini hanya terkhusus bagi SibatakJalanJalan saja, hehe.. 

Berada di kaki Gunung Sinabung membuat stress dan beban pekerjaan dalam 1 (satu) minggu hilang begitu saja.

Yang kedua, dapat ditempuh 1(satu) jam perjalanan dari Kota Medan. Sehingga tentu dalam hari-hari akhir minggu/weekend pasti ramai dan juga pada hari libur.

Yang ketiga, mungkin lebih kearah kegiatan bersama ya teman-teman. Karena tempat wisata Bumi Perkemahan Pramuka Sibolangit yang sangat memungkinkan dijangkau dengan mudah maka sering dijadikan juga sebagai tempat melakukan kegiatan bersama-sama seperti gathering, acara malam keakraban dan sebagainya.

Silahkan bagi teman-teman pembaca SibatakJalanJalan dapat mengunjungi Bumi Perkemahan Pramuka Sibolangit di alamat Sikeben, Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara .

11.  Cagar Alam Sibolangit
cagar alam sibolangit sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Dan jika memang setelah artikel SibatakJalanJalan sebelumnya yang membahas Bukit Lawang yang beradadi Langkat, Asahan kurang menantang dan kurang luas, hehe. Teman-teman pembaca SibatakJalanJalan.com bisa mengunjungi Cagar Alam Sibolangit.

Dengan luas sekitar kurang-lebih 85,15  hektar ini sudah menyimpan begitu banyak tempat wisata dan aneka ragam hal yang bisa teman-teman nikmati dan rasakan bagaimana kekayaan alam Sumatera Utara itu sendiri. 

Seperti contohnya teman-teman dapat melihat berbagai macam flora dan fauna.

Untuk fauna diantaranya berbagai macam burung liar, babi hutan, trenggiling, kus-kus, rusa. Untuk flora didominasi oleh pepohonan besar seperti Angsana, Nyamplung, Meranti dan sebagainya. Teman-teman dapat berkunjung di alamat Sibolangit, Kec. Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara .

    12.  Danau Linting


danau linting sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Apalagi pemandangan yang paling teman-teman cari dari suatu destinasi wisata air tawar seperti danau, selain karena dikelilingi pepohonan yang rindang dan warna biru menawannya air.

Di Danau Linting ini bagi teman-teman yang hendak melakukan kunjungan wisata, akan menemukan bahwa kandungan senyawa blerang pada air Danau Linting cukup tinggi.

Hal ini tentu bisa saja pertanda bahwa danau ini berasal dari letusan gunung berapi, dan atau hanya merupakan retakan  .

Sebenarnya danau ini cukup terkenal dan bahkan SibatakJalanJalan sudah menyebut tentang danau ini di daftar sebelumnya.

Ada banyak mitos dan hal-hal yang berkaitan dengan Danau Linting yang saat ini beredar dimasyarakat, namun penting SibatakJalanJalan jelaskan bahwa tetaplah menjadi pengunjung yang menyenangkan dan menjaga destinasi wisata yang akan teman-teman kunjungi dari hal-hal yang buruk, jauhilah tindakan yang tidak menyenangkan berupa membuang sampah sembarangan juga agar teman-teman bertingkah laku sopan, baik kepada masyarakat dan lingkungan.

Untuk alamat Danau Linting ada di  Rumah Rih, Sinembah Tanjung Muda Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

    13.  Dusun Kreatif


dusun kreatif sibatakjalanjalan
Sumber gambar : instagram.com

Bukan caffe atau resto, namun benar-benar sebuah tempat yang mirip seperti dusun atau desa. 

Di tempat ini, pengunjungnya lebih banyak didominasi oleh pengunjung anak-anak, dimana teman-teman yang berwisata di tempat ini dapat menikmati permainan tradisional dan membuat anak-anak melupakan kesibukannya dengan gadget smartphone yang biasanya selalu ada pada genggaman.

Dusun Kreatif sendiri didirikan dan dikelola oleh tim Jelajah Indonesia pada 2013 silam.
Akan banyak hal-hal unik dan dapat menjadi penghilang kejenuhan selama seminggu bekerja akan teman-teman temukan di tempat yang bernama Dusun Kreatif ini, tidak hanya menyediakan fasilitas outbond namun ada beragam hal menarik yang akan teman-teman nikmati.

Seperti pemandangan alam, kebun, ladang, kolam ikan, peternakan, persawahan dan tentu permainan tradisional seperti engklek, dakon/congklak, egrang, terompah, tekiek-bakiak, galasi dan masih banyak lagi.

Teman-teman dapat berkunjung ke alamat Dusun Kreatif tepatnya berada di Jalan Leman harahap Gang Viola/Nabila, Lorong 1 Desa III B, Marindal Satu, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara .


Artikel ini adalah lanjutan dari artikel SibatakJalanJalan.com sebelumnya tentang 31 Destinasi Wisata di Kabupaten Deli Serdang Informasi Lengkap dengan Alamat Bagian Kedua .


Untuk bagian kedua dari artikel ini, silahkan kunjungi 31 Destinasi Wisata di Kabupaten DeliSerdang Informasi Lengkap dengan Alamat Bagian Kedua. Jangan lupa untuk SHARE/BAGIKAN dan SUBSCRIBE/LANGGANAN untuk mendapatkan pemberitahuan artikel terbaru dari SibatakJalanJalan.com ya teman-teman pembaca.
Sekian.

HORAS...!!!


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url